Minggu, 14 Juni 2009

WAKTU TERBAGI, PRESTASI TERCAPAI

WAKTU TERBAGI, PRESTASI TERCAPAI

Siswi Madrasah Aliyah Negeri Trenggalek yang satu ini selain cantik,kreatif, mandiri, juga berprestasi. Kebaikan hatinya membawa teman-temannya senantiasa mendampinginya. Kebersamaan akrab yang mudah terjalin dari dirinya, mambawa keceriaan yang terpancarkan di sorot wajahnya yang berparas imut. Demikian karakteristik Ulfu Waliyatul Mufidah, siswi kelahiran Trenggalek, Jawa Timur, pada 2 juli 1992
 Sejak kecil dia sudah berkecimpung dalam bidang olahraga karena olahraga adalah salah satu hobinya sejak berumur 5 tahun. Tak kalah menarik, dia juga memiliki suara syahdu yang teralun ketika barisan kata-kata itu terucap dari mulutnya. Hingga dia menuangkan bakatnya itu dalam sebuah lomba paduan suara tingkat TK se-Kecamatan Pogalan. Begitu dahsyt, dalam usia sedini itu, dia sudah bisa memukau hati pasangan Slamet Riyadi, ST dengan Siti Chusnul Hanifah.
 Selepas dari TK Darmawanita bendorejo, siswi agak cerewet yang akrab dipanggil “Ufla” ini melanjutkan pendidikannya di jenjang SDN 2 Bendorejo. Tak luput dari dukungan penuh orang tuanya, diapun mampu membopong piala dari perlombaan tenis meja tingkat SD sekabupaten Trenggalek. Sukses meraih juara II Putri. Sambil mematangkan kepribadiannya, diapun harus pintar-pintar membagi waktu karena aktivitasnya di luar juga sangat padat. Dari les menari, hingga membantu ortu jualan “NASI PINDANG MADONA” pun dilakoninya. Namun fisiknya tetap terjaga karena dia selalu bisa memanfaatkan secuil waktunya dengan baik dan mengatur pola makannya. Siswi anak pertama dari dua bersaudara, telah telah berkali –kali membopong piala dari perlombaan tenis meja tingkat SD sekabupaten Trenggalek dan perlombaan seni teater tingkat SD.
 Selepas tamat SD dia melanjutkan jenjang SMP Al-Muayyad Surakarta. Dia menjajal kemandiriannya umtuk berkelana jauh dari di kota orang. Dengan motto hidupnya yang sangat simple “Jalani aja yang mungkin terjadi, tak perlu berkhayal karena hal itu bakal mematahkan semangat hidup”. Diapun berani menantang hidup demi masa depannya yang lebih baik. Berusaha menjadi bussines women yang sukses seperti orang tuanyapun menjadi impian dalam hidupnya.
 Keberadaannya yang jauh di kota orang membuat orang tuanya menyimpan kerinduan dan tak ingin jauh darinya. Hingga akhirnya setamat SMP dia melanjutkan ke Madrasah Aliyah Negeri Trenggalek. Dalam naungan Madrasah ini, citra dirinya semakin terangkat. Dia aktif dalam kegiatan marching band, menempati posisi serbagai mayoret. Menjadi juara I tenis meja tingkat SMA sekabupaten Trenggalek. Bahkan dirinya mendapat kepercayaan dari sekolah untuk mewakili kabupaten Trenggalek pada Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) di tingakat Propinsi. Juga menjadi juara II perlombaan tenis meja dalam rangka HUT ke-63 RI.

 

1 komentar: